REVIEW GLOWTENING SERUM BY SCARLETT

 

SCARLETT GLOWTENING SERUM


Hi, Assalamu'alaikum gengs.. 🥰

Apa kabar kalian semua? Terus semangat ya meskipun kita harus menjalani PPKM saat ini.. 

Biar ga bosen selama di rumah aja, kita bahas beauty product lagi yuk ? 

Ada yang baru loooh.. Hihi

Sesuai judul, kali ini kita bakalan kupas tuntas produk terbarunya dari Scarlett!! 

Kalian udah tau belum sih? Atau bahkan udah coba produknya? 

Buat Scarlett lovers, pasti udah pada gercep buat coba deh kalo Scarlett ngeluarin produk terbaru, iya kan? 😁

So happy, karena beberapa hari lalu aku dikirimin Scarlett Glowtening Serum ini dan tanpa ragu aku langsung coba aja deh serum nya.. 


Yuk ah langsung kita bahas aja gimana sih pengalaman aku setelah coba Scarlett Glowtening Serum ini.. 

SCARLETT GLOWTENING SERUM 



Glowtening Serum ini bisa dibilang pelengkap untuk rangkaian face care dari Scarlett itu sendiri. Why? Karena serum ini bisa dipakai untuk rangkaian face care for Acne ataupun Brightening seriesnya. Cocok untuk semua jenis kulit juga. Glowtening Serum ini juga kaya manfaat, diantaranya: 

✨Membantu mencerahkan kulit wajah

✨Membantu membuat kulit menjadi lebih glowing

✨Membantu memudarkan bekas-bekas jerawat

✨Membantu membuat kulit menjadi lebih sehat

✨Menyamakan garis-garis halus dan flek pada wajah

✨Menenangkan kulit dan bantu memperbaiki skin barrier


🌤Active Ingredients :


•Trenexamide Acid

•Niacinamide

•Aloe Vera Extract

•Allantoin

•Licorice Extract

•Calendula Extract

•Geranium Oil

•Olive Oil


🌤Packaging :


Packagingnya sama dengan serum Scarlett lainnya. Berbahan acrylic yang kokoh yang dibalut dengan nuansa merah dan dilengkapi juga dengan pipet. Pada bagian boxnya juga terdapat kode hologram sebagai tanda ini adalah produk original. 


🌤Tekstur dan Aroma : 

•Tekstur serum ini cenderung kental tapi mudah dibaurkan dan juga cepat meresap di kulit. Tidak seperti serum Scarlett lainnya, Glowtening Serum ini punya warna putih pekat. 

•Aromanya mengingatkan aku dengan cream dari Acne Series. No parfume added dan beraroma khas yang berasal dari ingredientsnya itu sendiri. 

🌤Cara pakai : 


Seperti yang sudah aku ceritakan sebelumnya, Glowtening Serum ini bisa digabungkan dengan penggunaan serum Scarlett lainnya. Pengunaannya sendiri adalah setelah serum Acne or Brightening Series. Cukup ambil 2-3 tetes serumnya, lalu ratakan ke seluruh wajah. Selanjutnya, dilanjutkan dengan penggunaan creamnya. 


Oh iya, karena tekstur serum ini cukup kental, maka produknya jadi cukup sulit diambil menggunakan pipet. Jadi terkesan pipetnya ini kurang berfungsi dengan baik gitu. Tapi ternyata, ini biasa terjadi untuk produk serum yang punya konsentrasi cukup kental. Tips & trick pengambilan produk : 


° Buka kemasan terlebih dahulu

° Tekan bagian atas pipet sebelum memasukannya ke dalam kemasan

° Setelah pipet masuk ke dalam kemasan, lepaskan pipetnya

° Lalu ambil kembali pipetnya tanpa menekannya 

🌤More Info :

•Netto : 15 ml

•Price : Rp 75.000

•BPOM NA 18211900313


🌤Review Pemakaian : 


Aku sudah pakai Glowtening Serum ini selama beberapa hari ke belakang. Sejauh ini tidak ada reaksi ketidakcocokan seperti bruntusan maupun purging, which is produk ini aman untuk kulitku. 

My first impression ketika pertama lihat serum ini adalah kaget melihat teksturnya yang cukup berbeda dari serum pada umumnya yang pernah aku pakai bahkan cukup berbeda dengan serum Scarlett yang lainnya. Biasanya kan serum itu berwarna bening, tapi Glowtening Serum ini punya warna putih pekat layaknya warna cream menurutku. Teksturnya juga cukup kental but surprisingly serum ini cepet banget meresap di kulit.

Setelah diaplikasikan, wajah langsung terlihat glowing gitu. Kulit juga terasa lembab, plumpy dan halus. Untuk tipe kulit aku yang normal to oily aja, serum ini berasa banget bikin lembabnya. Apalagi untuk yang punya tipe kulit dry skin, aku rasa bakalan lebih signifikan deh perbedaannya. 

Perubahan lainnya yang aku rasakan setelah beberapa hari pemakaian adalah bekas jerawat aku yang perlahan memudar. Alhamdulillaah, sekarang kondisi kulit aku mulai membaik dari jerawat. Yang menjadi PR aku saat ini adalah menghilangkan or memudarkan bekas jerawatnya. So, aku berharap dengan penggunaan Glowtening Serum ini juga bisa bantu untuk segera memudarkan bekas jerawat di wajahku. 😍🥰


Dengan progres yang positif ini, aku makin semangat untuk pake Glowtening Serum ini kedepannya. Semoga makin baik ya progressnya.. Aamiin.. 😊🥰

Glowtening Serum ini juga menurutku adalah jawaban dari segala doa para acne fighter deh. Why? Karena selama ini kan para acne fighter itu tidak disarankan untuk menggunakan skincare yang bisa bantu untuk mencerahkan. Tapi sekarang Scarlett udah punya produk yang bisa dipakai bersamaan dengan penggunaan skincare for acne. Terharu banget sih aku. Thank you Scarlett ..🥺🤗🥰

Aku juga mau ngingetin nih buat kalian yang mau beli produk Scarlett, kalian bisa pesan produknya via Line, Shopee maupun Whatsapp. Untuk yang mau kepoin dulu produknya Scarlett, bisa kunjungin instagramnya aja ya.. 🥰

Line : @scarlett_whitening

Shopee: Scarlett_Whitening

Shopee Mall : Scarlett Whitening Official Shop

Whatsapp : 0877-0035-3000

Instagram : @scarlett_whitening

Well, sekian review singkat aku tentang produk terbarunya Scarlett. Semoga bisa menjadi referensi kalian untuk yang baru mau coba Scarlett sekaligus sedikit menjawab rasa penasaran kalian tentang produk terbarunya Scarlett ini. 

See you gengs.. 

And have a nice day!! 🥰💕

#SeeTheBeautyInEveridayThings #ScarlettWhitening




Comments

Popular Posts